Sat Binmas Polrestabes Medan Kunjungi Kantor Pewarta

Sat Binmas Polrestabes Medan Kunjungi Kantor Pewarta
Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis foto bersama Kanit Tibsos Sat Binmas Polrestabes Medan, AKP Paul Simamora SH MH dan anggota, di Kantor Pewarta Polrestabes Medan, Jalan Medan Area Selatan No 282 B/37, Medan, Sumatera Utara, Rabu (8/3/2023). (Foto : Ayu/Bisanews.id).

MEDAN | Bisanews.id | Sat Binmas Polrestabes Medan melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan, di Jalan Medan Area Selatan No 282 B/37, Medan, Sumatera Utara, Rabu (8/3/2023) pagi.

Kunjungan terkait dengan ketertiban sosial masyarakat itu dipimpin Kanit Tibsos, AKP Paul Simamora SH MH, dan disambut Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis.

Paul berharap media dapat membantu menyampaikan langsung ke masyarakat hal-hal yang berkaitan dengan ketertiban sosial.

“Kegiatan ini rutin dilakukan Sat Binmas Polrestabes Medan,” ucap Paul.

Sementara Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis berharap hubungan Pewarta dan Sat Binmas Polrestabes Medan akan semakin harmonis.

“Selama ini hubungan Pewarta dengan Sat Binmas Polrestabes Medan berjalan dengan baik, dan kami berharap ke depan hubungan ini semakin harmonis,” harap Chairum.

Baca Juga:  Sekdaprov Sumut Beri Semangat Atlet Tinju Hadapi Popnas 2025
Writer: AyuEditor: Abdul Muis