Perayaan Natal Dinas Kesehatan Sergai Berlangsung Khidmat, Sekda Ajak Teladani Nilai Kasih dan Toleransi

Perayaan Natal Dinas Kesehatan Sergai Berlangsung Khidmat, Sekda Ajak Teladani Nilai Kasih dan Toleransi
Bupati Sergai H. Darma Wijaya diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Suwanto Nasution, S.Pd, MM saat menghadiri perayaan Natal Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) di Aula Titik Temu Sergai, Kecamatan Perbaungan, Kamis (11/12/2025).

SERGAI | Bisanews.id | Perayaan Natal Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) berlangsung penuh sukacita dan kebersamaan di Aula Titik Temu Sergai, Kecamatan Perbaungan, Kamis (11/12/2025). Bupati Sergai H. Darma Wijaya diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Suwanto Nasution, S.Pd, MM.

Dalam sambutan yang dibacakan Sekda, Bupati menyampaikan bahwa Natal merupakan perayaan besar yang dirayakan dengan penuh sukacita oleh umat Kristiani di seluruh dunia, sebagai momentum kelahiran Yesus Kristus yang mengajarkan nilai kebaikan, kerendahan hati, dan kasih.
“Natal bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momentum merayakan kasih sayang, perdamaian, dan kebahagiaan bersama keluarga dan masyarakat,” ujar Sekda.

Ia menekankan bahwa makna Natal tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga mengandung ajakan untuk melakukan perenungan mendalam mengenai nilai kasih, damai, dan pengampunan yang perlu diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari.

Menurutnya, perayaan Natal memiliki peran penting dalam mempererat kerukunan di tengah masyarakat yang majemuk. “Melalui Natal ini, semangat cinta kasih kemanusiaan akan membawa kedamaian dan kerukunan yang menjadi syarat penting bagi kehidupan bersama yang harmonis,” tambahnya.

Sekda juga menegaskan bahwa nilai-nilai yang diusung dalam Natal sejalan dengan visi dan misi Bupati Sergai, ‘Penguatan Pondasi Transformasi Pembangunan untuk Serdang Bedagai Maju, Tangguh, dan Berkelanjutan (Mantab)’. Salah satu pilar pentingnya adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia yang bertakwa serta penguatan perlindungan sosial.

Menutup sambutannya, ia mengajak seluruh jemaat untuk menjadikan Natal sebagai ajang introspeksi dan peningkatan kualitas diri. “Mari menjadikan Natal sebagai momentum untuk terus menjadi teladan dalam mempraktikkan nilai toleransi, kasih sayang, ketulusan, dan solidaritas di tengah masyarakat,” tutupnya.

Acara diakhiri dengan penyerahan bingkisan tali kasih kepada para pensiunan Dinas Kesehatan Sergai serta sesi foto bersama.

Turut hadir Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Drs. Akmal, AP, M.Si, Kepala Dinas Kesehatan Sergai dr. Yohnly Boelian Dachban, M.H. Kes, Camat Perbaungan Elmiati, S.AP, perwakilan Polres Sergai, para tokoh agama, serta jemaat perayaan Natal Dinas Kesehatan Sergai.

(Herry)