Bupati Batu Bara Tinjau Sejumlah TPS, Pastikan Pilkades Serentak Kondusif

Bupati Batu Bara Tinjau Sejumlah TPS, Pastikan Pilkades Serentak Kondusif
Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, MAP menyalami seorang petugas salah satu TPS yang melaksanakan Pilkades Serentak 2022, Rabu (16/11/2022). (Foto : Diskominfo Batu Bara/Bisanews.id).

BATU BARA | Bisanews.id | Guna memastikan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak 2022 pada 34 desa di Kabupaten Batu Bara berlangsung aman dan kondusif, Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, MAP meninjau langsung sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di beberapa desa, Rabu (16/11/2022).

Begitu penjelasan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Batu Bara dalam keterangan persnya yang dikirim melalui pesan WhatsApp grup tadi malam.

Menurut Diskominfo, ikut dalam kegiatan itu Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes, SIK, Dandim 0208 Asahan Letkol Inf. Franki Susanto, Komandan Batalyon (Danyon) B. Sat Brimob Polda Sumut Kompol Syamsul Bahri, Danposal TNI AL Tanjung Tiram Letda Mar. Candra dan camat masing-masing wilayah pilkades.

Disebutkan, desa yang dikunjungi diawali dari Pasar Lapan di Kec. Air Putih, lanjut ke Tanah Merah, Simpang Dolok, Empat Negeri, Kuala Gunung, Antara, dan terakhir Indrayaman, Kec. Talawi.

Di setiap TPS, Zahir mengingatkan panitia pemungutan suara agar mendahulukan orang sakit dan orangtua yang akan melakukan proses pencoblosan.

Dia juga mengimbau masyarakat tetap menjaga agar pelaksanaan pilkades berjalan kondusif, mulai dari pencoblosan sampai penghitungan suara selesai.

Selain itu, Zahir berpesan untuk menginformasikan kembali kepada masyarakat, kemungkinan ada yang belum melakukan pencoblosan, baik secara langsung maupun menggunakan pengeras suara.

“Dari peninjauan kami pilkades ini berjalan dengan kondusif, tidak ada ricuh dan saling ejek mengejek. Dan saya berpesan kepada para calon kandidat, bahwa menang kalah itu adalah hitungan, karena demokrasi harus dilaksanakan dengan menjaga sepenuhnya hak rakyat atas pemilihan,” ujar Zahir.

Baca Juga:  Wali Kota Medan Buka Ramadan Fair XVIII: Menjaga Kesucian Bulan Puasa Itu Penting
Writer: RedaksiEditor: Abdul Muis