Warga Pematang Cermai Gotong Royong Bangun Kembali Rumah Ustaz Mahadi

Warga Pematang Cermai Gotong Royong Bangun Kembali Rumah Ustaz Mahadi
Rumah Ustaz Mahadi sebelum dirubuhkan. (Foto : Herry/Bisanews).

SERGAI | Bisanews.id | Warga Dusun I dan II Pematang Condong, Desa Pematang Cermai, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Minggu (4/9/2022), bergotong royong membangun kembali rumah Ustaz Mahadi yang sudah lapuk.

Menurut warga, rumah
yang berada di lokasi Panti Asuhan Mahadiyyah Ar Ridwan di Dusun II Pematang Condong itu dibangun pada 2004 lalu.

Namun dalam tujuh bulan terakhir kondisinya terlihat rusak parah akibat lapuk dimakan usia. Atap nipah, dinding tepas bambu, tiang, dan lantai bangunan dalam kondisi tak layak huni.

Warga Pematang Cermai Gotong Royong Bangun Kembali Rumah Ustaz Mahadi
Warga terlihat mengangkut tepas bekas rumah Mahadi yang telah dirubuhkan. (Foto : Herry/Bisanews).

Kata warga, gotong royong membangun kembali rumah Ustaz Mahadi itu merupakan inisiatif Wagiran, Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kecamatan Tanjung Beringin.

Kegiatan gotong royong dihadiri Kepala Desa Pematang Cermai, Misdi, dan para kepala dusun.

Pembangunan kembali rumah Mahadi itu diawali dengan merubuhkan bangunan lama. Kemudian barulah dibangun bangunan baru.

Warga Pematang Cermai Gotong Royong Bangun Kembali Rumah Ustaz Mahadi
Warga terlihat bergotong royong membangun kembali rumah Ustaz Mahadi. (Foto : Herry/Bisanews).

Mahadi yang juga penggelola sekaligus guru pesantren di Panti Asuhan Mahadiyyah Ar Ridwan mengaku sangat berterima kasih kepada Wagiran, Zubarol Hadit putra almarhum Imam Abdul Munir, Ketua Kelompok Tani Hutan Pesisir Sejahtera Gobel Hardiono, Ibu Aweng dari Yayasan Kawan Aweng di Medan, para donatur, masyarakat yang ikut berpartisipasi.

Mahadi juga berharap kepada para dermawan untuk menyumbangkan sebagian rezekinya ke Panti Asuhan Mahadiyyah Ar Ridwan.

“Agar anak-anak panti asuhan ini dapat terus tumbuh dan berkembang. Supaya bisa kembali menampung anak-anak yatim, fakir miskin, dan orang tidak mampu, serta mualaf, bisa dididik di panti asuhan ini,” ungkap Mahadi.

“Mudah-mudahan kegiatan amal ini mendapat berkah di kampung ini, umumnya di Kabupaten Serdang Bedagai. Supaya nantinya menjadi generasi yang takwa, cerdas, dan bermanfaat kepada agama, bangsa, dan negara. Mudah-mudahan panti asuhan ini juga bisa mendidirikan sekolah tingkat SMP/MTs, dan kalau bisa juga di tingkat SMA/Aliyah,” harapnya.

Baca Juga:  Isu Kelangkaan Pangan, Buwas: Stok Beras Aman 6 Bulan ke Depan

Bagi para dermawan yang ingin menyumbang, lanjutnya, dapat menyalurkannya ke BRI No. Rek : 0665-01-003676-53-5
An. Panti Asuhan Mahadiyyah Ar Ridwan.

Sementara Ketua PAC PPP Tanjung Beringin, Wagiran yang juga warga Desa Pematang Cermai juga menyampaikan terima kasih kepada warga Dusun I dan II, serta para dermawan yang ikut berpartisipasi membangun kembali kediaman Ustaz Mahadi.

“Mudah-mudahan apa-apa yang telah disumbangkan dapat dimanfaatkan dengan baik. Semoga apa yang telah kita lakukan untuk kemajuan panti asuhan ini dapat menjadi amal jariah”, harap Wagiran.

Writer: HerryEditor: Abdul Muis